Polda Papua Gelar Dialog Interaktif Dengan Tema “Wujudkan Idul Fitri yang Aman dan Sejahtera di Tanah Papua”

    Polda Papua Gelar Dialog Interaktif Dengan Tema “Wujudkan Idul Fitri yang Aman dan Sejahtera di Tanah Papua”

    JAYAPURA - Bertempat di Stasiun LPP RRI Jayapura telah dilaksanakan Dialog Interaktif dengan tema “Wujudkan Idul Fitri yang Aman dan Sejahtera di Tanah Papua”, Kamis (04/04/2024).

    Dalam kegiatan tersebut terdapat 3 narasumber utama antara lain Kabag Binops Dit Lantas Polda Papua, AKBP Samuel D. Tatiratu, S.I.K, Kasat Lantas Polresta Jayapura Kota, Kompol Dian Novita Pieters, S.I.K, dan Kepala Dinas Perhubungan Prov. Papua, Reky Douglas Ambrauw, S.Sos., M.Si.

    Dalam kesempatannya, Kabag Binops Dit Lantas Polda Papua mengatakan Direktorat Lalu Lintas Polda Papua bersama jajaran sedang melaksanakan Operasi Ketupat Cartenz 2024 yang berlangsung selama 13 hari Tmt dari tanggal 4 April sampai dengan 16 April 2024.

    “Operasi ketupat adalah operasi kemanusiaan yang mengedepankan giat pelayanan dan kegiatan pengaturan selama kegiatan idul fitri dan kegiatan ini akan difokuskan untuk pelayanan kepada masyarakat, ” ucap Kabag Binops.

    Ia mengajak kepada seluruh masyarakat untuk saling menghargai dalam berlalu lintas di jalan raya dan dukung kelancaran situasi menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H.

    “Jadilah Polisi untuk diri pribadi tidak perlu jadi Polisi dulu baru mau tertib tapi tertiblah sejak dini diawali dari keluarga, ” ungkapnya.

    Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua menyampaikan bahwa nantinya akan dibuka sekitar 7 titik pos ditingkat Polda. Pihaknya akan membantu dengan personel agar bagaimana pos ini berjalan sebagaimana mestinya. Karena sudah pasti semua berharap agar selama hari raya ini terciptanya kenyamanan dan ketertiban.

    “Mari kita sama-sama mematuhi rambu-rambu yang sudah terpasang agar semuanya tertib, dan nyaman tentunya selamat sampai tujuan. karena apa artinya rambu-rambu yang dipasang namun tidak ditaati, ” tuturnya.

    Dikesempatan yang sama, Kasat Lantas Polresta Jayapura Kota mengatakan dari Sat Lantas Polresta Jayapura Kota menghimbau bagi masyarakat khususnya orang tua berdasarkan anev pelaku kecelakaan, korban, berperilaku tidak wajar saat berkendara rata-rata usia produktif sekitar 14-17.

    “Bersama kita bisa menciptakan lebaran aman, dan damai dan jadikan taat berlalu lintas sebagai kebutuhan di jalan raya, ” pungkas Kompol Dian. (*) 

    jayapura
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kompolnas Apresiasi Satgas Damai Cartenz...

    Artikel Berikutnya

    Inilah Catatan Kriminal Abu Bakar Kogoya...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pengobatan Gratis Satgas Yonif 501 HABEMA, Warga Aiwesa Merasakan Manfaatnya
    Habema Garda Kesehatan, Secercah Harapan Bagi Warga Kampung Titigi
    TNI Garda Terdepan Percepatan Pembangunan Kesejahteraan Papua
    Satgas Yonif 6 Marinir Bangun Keakraban dan Harmoni Lewat Komsos di Yahukimo

    Ikuti Kami